Senin, 03 November 2014

KEBUN TEH

Wisata Perkebunan Sirah kencong

Sirahkencong merupakan suatu areal perkebunan yang terletak di Desa Ngadirenggo, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar yang termasuk dalam areal perkebunan teh Persero Perkebunan Bantaran PTPN XII. Lokasinya kurang lebih 36 km ke timur dari pusat Kabupaten Blitar.
Perkebunan ini berada di lereng barat daya Gunung Kawi pada ketinggian kurang lebih 100 M dari permukaan laut. Untuk mencapai tempat ini bisa dijangkau dengan 2 jalur, jalur pertama melalui Kecamatan Wlingi dan jalur kedua melalu sisi timur yaitu melalui Desa Pijiombo
Pemandangan di perkebunan teh ini sangatlah mencengangkan dan menakjubkan bagi wisatawan yang mengunjunginya, hamparan luas perkebunan teh yang berwarna hijau dan berbukit membuat para wisatawan enggan untuk cepat-cepat meninggalkan tempat ini.
Selain itu air sungai yang mengalir di perkebunan ini sangatlah bening dan dingin sehingga wisatawan atau anda yang berminat mengunjungi tempat ini akan merasakan kesejukan, kedamaian dan keindahan tanpa bosan. Perkebunan Bantaran PTPN XII juga menjajakan beberapa hasil produk unggulan tehnya dengan merk “Ken Tea” sehingga wisatawan dapat membawa oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar